Sejarah Militer

Helikopter Tempur Kamov Ka-50 Black Shark: Konsep Oke, Sukses Belum Tentu

Helikopter Ka-50 Black Shark, yang dikembangkan oleh Kamov Helicopters JSC, memiliki nama kode NATO Hokum A. Ka-50 juga dikenal dengan sebutan sebagai Werewolf. Ka-50 adalah helikopter tempur berperforma tinggi dengan kemampuan tempur siang dan malam, kemampuan bertahan yang tinggi dan daya tembak untuk mengalahkan target udara dan tank lapis baja berat yang dipersenjatai dengan senjata pertahanan udara.

Ka-50 adalah helikopter tempur berperforma tinggi, yang mulai dikembangkan oleh biro desain Kamov pada akhir tahun 1980-an. (Sumber: https://www.rbth.com/)

LATAR BELAKANG

Pada pertengahan tahun 1960-an, biro desain (OKB dalam akronim Rusia) eksperimental helikopter Kamov telah merancang versi tempur dari helikopter angkatan laut berotor koaksial Ka-25, “Ka-25F” — tetapi ditolak, pihak berwenang kemudian memilih Mil Mi-24 “Hind” untuk diproduksi sebagai gantinya. Meskipun helikopter tempur Mi-24 terbukti sukses besar dalam dinas operasional dengan Tentara Merah dan sekutu-sekutu Soviet, tidak lama setelah diperkenalkan para petinggi militer mulai bertanya-tanya apakah helikopter itu benar-benar alat yang tepat untuk pekerjaan itu. Mi-24 adalah helikopter besar, pada prinsipnya mampu membawa pasukan infanteri, yang dapat memberikan kemampuan tempur darat tambahan untuk mendukung kemampuan tempur udara helikopter itu. Konsep ini tidak berhasil. Faktanya Mi-24 jarang membawa pasukan infanteri kecuali dalam keadaan darurat, dan ukurannya yang besar mengurangi kinerjanya. Pada tahun 1972, Amerika memulai program “Helikopter Serang Baru”, yang pada akhirnya akan menghasilkan helikopter tempur AH-64 Apache. Menanggapi ini Soviet merasa berkewajiban untuk merespons dengan baik, dan pada bulan Desember tahun 1976 pihak berwenang memulai mendesain helikopter serang canggih mereka sendiri, yang berfokus pada misi anti-lapis baja. Mil dan Kamov, dua biro desain helikopter Soviet, keduanya mengajukan proposal. Usulan Mil akan muncul sebagai “Mi-28 Havoc“, sedangkan proposal Kamov hadir dengan desain “V-80” (Vertolyet 80: Helicopter 80), yang akan dirancang oleh tim di bawah pimpinan Sergei Mikhelev. Dua prototipe masing-masing dipesan pada tahun 1980. Prototipe awal V-80, dibuat di pabrik Kamov di Moskow, melakukan penerbangan perdana pada tanggal 17 Juni 1982, dengan Nikolai Bezdetnov sebagai pilot. Prototype kedua melakukan penerbangan pertamanya pada bulan Agustus 1983.

Meskipun helikopter tempur Mi-24 terbukti sukses besar dalam dinas operasional dengan Tentara Merah dan sekutu-sekutu Soviet, tidak lama setelah diperkenalkan para petinggi militer mulai bertanya-tanya apakah helikopter itu benar-benar alat yang tepat untuk pekerjaan itu. Militer Soviet mulai mempertimbangkan untuk membuat helikopter tempur sejati. (Sumber: https://www.britmodeller.com/)
V-80.01 – prototipe pertama dari helikopter Ka-50 ( Hokum A ). Prototipe ini didedikasikan untuk memeriksa karakteristik kinerja, stabilitas, dan kemampuan manuver. Untuk alasan ini, ia tidak memiliki instalasi berbagai sistem on-board yang direncanakan, termasuk sistem senjata, kanon, dan kursi lontar. Penggeraknya disediakan oleh sepasang mesin TV3-117V. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)
Mockup awal dari Mil Mi-28, rival dari desain V-80 Kamov. (Sumber: https://sites.google.com/)

Prototipe V-80 pertama hilang dalam kecelakaan pada tanggal 3 April 1985, pilot Yevgeny Laryushkin terbunuh, ketika terbang dengan cepat dari ketinggian rendah di belakang rintangan, sebagai bagian dari studi tentang mode penerbangan yang dibatasi. Bilah rotornya bersinggungan dan helikopter yang dikemudikan Laryushkin jatuh. Analisis paska kecelakaan menunjukkan bahwa itu bukan disebabkan oleh kerusakan mesin, tetapi oleh pilot yang bermanuver melebihi gaya G negatif yang diizinkan selama proses penurunan spiral yang tidak stabil dengan kecepatan kurang dari 40 km/jam. V-80 diketahui menampilkan sistem rotor koaksial yang secara tradisional dikaitkan sebagai ciri khas desain helikopter buatan Kamov. Berdasarkan penyelidikan tersebut, akibatnya jarak antara kedua rotor yang saling bertumpukan ditingkatkan. Prototipe ketiga lalu mengikuti sebelum akhir tahun 1985. Dalam pengujian melawan desain Mil, direncanakan bahwa setiap helikopter akan melakukan 45 kali uji penerbangan. Helikopter Mil terbang lebih intensif. Pada tanggal 20 Mei tahun berikutnya, mereka telah menyelesaikan 38 penerbangan, 21 di antaranya adalah penerbangan uji. 39 peluncuran ATGM juga dilakukan (28 Ataka dan 11 rudal Shturm), termasuk dalam 25 diantaranya mampu memberikan 23 tembakan tepat sasaran. Di sisi lain Kamov tidak beruntung karena sering mengalami kegagalan pada sistem Shkval yang masih belum sempurna dan kekurangan pasokan rudal ATGM Vikhr yang diperlukan. Pada saat yang sama mereka hanya berhasil menyelesaikan 20 penerbangan dan hanya melakukan 12 peluncuran rudal ATGM. Tahap pengujian ini berakhir pada tanggal 15 September 1986. Pada saat itu, jumlah penerbangan uji V-80 telah meningkat menjadi 24, dan jumlah peluncurannya menjadi 18. Dan meskipun Mi-28 melakukan penerbangan satu setengah kali lebih banyak (begitu juga dalam jumlah peluncuran ATGM Ataka), V-80 diakui lebih efektif.

V-80.02 – prototipe kedua dari helikopter tipe Ka-50 ( Hokum A ). Prototipe ini digunakan untuk menguji sistem senjata. Dari prototipe yang pertama dibedakan khususnya dengan pemasangan kompleks sistem penerbangan-navigasi-ofensif otomatis tipe PrPNK-80 Rubikon K-041. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)
V-80.03 – prototipe ketiga dari helikopter tipe Ka-50 ( Hokum A ). Prototipe ini dibuat sebagai pengganti prototipe pertama yang hilang dan digunakan untuk menguji karakteristik kinerja, stabilitas, dan kemampuan manuver. Prototipe kedua ini mudah dikenali terutama dengan pemasangan filter debu di saluran masuk udara mesin. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)
V-80.05 – prototipe helikopter kelima tipe Ka-50 ( Hokum A ). Prototipe ini menjadi standar untuk model serial produksi dan merupakan yang pertama di seri V-80 yang dilengkapi ejection seat. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)

Desain pemasangan kanon kemudian membenarkan harapan pihak Kamov. Meskipun kanon Mi-28 dapat menyimpang dalam azimuth sebesar ± 110 °, dan V-80 – hanya 2 ° ke kiri dan 9 ° ke kanan. Namun kekurangan ini dikompensasi oleh kemampuan manuver yang tinggi dari helikopter itu sendiri, dipandu sesuai dengan sinyal dari perangkat teleotomatis yang kompleks dari sistem Shkval. Akibatnya, akurasi tembakan V-80 ternyata 2,5-4 kali lebih tinggi daripada Mi-28 (2 mrad versus 5-8 mrad). Selain itu, kapasitas angkut amunisi helikopter Kamov dua kali melampaui desain Mil (masing-masing 460 dan 250 peluru). Hasil penting utama dari tahap pengujian ini adalah pembukti praktis tentang kemungkinan pilot V-80 menjalankan fungsinya dengan satu operator saja. Evaluasi awal selesai pada musim panas tahun 1986, dengan V-80 lebih disukai daripada Mi-28. Terdapat beberapa hal untuk diperbaiki, dengan rekomendasi yang tepat dibuat, dan V-80 diperintahkan untuk diproduksi pada akhir 1987, untuk dibuat di pabrik negara di Arseneyev. Helikopter ini dengan menggabungkan sejumlah besar keunggulan seperti sistem perlindungan, kemampuan bertahan, daya tembak, dan kemampuan kinerja jika dibandingkan dengan pesaingnya, serta sepertinya ditakdirkan untuk menjadi pemain utama dalam masa Perang Dingin. Di sisi lain Mi-28 masih dipandang menjanjikan, dan pengembangannya terus dilanjutkan. Dua lagi helikopter V-80 kemudian dibuat, helikopter kelima mendekati konfigurasi produksi yang diharapkan. Percobaan lebih lanjut dilakukan pada tahun 1990 dengan empat prototipe yang masih ada. Batch awal helikopter versi produksi yang dipesan pada tahun itu, diberi kode penunjukan “Ka-50”. Produksi kemudian akan dilakukan di Progress Aircraft Plant di Arseneyev. Ka-50 diizinkan untuk digunakan oleh Angkatan Darat Rusia pada tahun 1995; namun, pada saat itu tampak jelas bahwa runtuhnya Uni Soviet sebagian besar telah mengesampingkan program tersebut.

DESAIN KA-50

Kamov OKB sebenarnya telah mempertimbangkan desain helikopter tempur yang mengarah ke Ka-50, dalam sebuah konsep awal yang tidak menampilkan konfigurasi rotor koaksial tradisional Kamov. Yang pertama, “V-50”, adalah helikopter tandem-rotor, seperti versi kecil dari helikopter Chinook AS dengan kokpit tandem; seperti Mi-24. Helikopter ini juga didesain untuk bisa mengangkut pasukan. Tidak dikembangkan lagi, OKB kemudian datang dengan desain “V-100”, yang merupakan helikopter yang lebih kecil yang menampilkan sayap, dengan rotor di setiap ujung sayap dan mesin pendorong, yang memungkinkan terbang dengan kecepatan yang sangat tinggi untuk sebuah rotorcraft. Desain V-100 dianggap terlalu berani, dan dengan desain V-80 / Ka-50, Kamov OKB dikembalikan ke konfigurasi rotor koaksial. Meskipun secara tradisional helikopter tempur memiliki dua awak, yakni pilot dan penembak, Kamov OKB percaya bahwa peningkatan otomatisasi pada kokpit akan dapat mengurangi jumlah awak helikopter tempurnya menjadi hanya satu awak — sebagai bandingan pesawat tempur umumnya hanya memiliki satu awak, mengapa helikopter tidak? Begitu pikir mereka. Selain itu penggunaan satu awak juga dianggap penting untuk mengurangi kerugian jumlah personel dalam pertempuran. Menjawab banyak tentangan, S.V. Mikheev pernah berkata: “Tidak perlu membuktikan bahwa satu pilot bekerja lebih baik daripada dua, tidak perlu membuktikan hal yang tidak dapat dibuktikan. Tetapi jika pilot di helikopter kami bisa melakukan tugas dari apa yang seharusnya dilakukan oleh dua orang di helikopter pesaing kami, maka ini akan menjadi kemenangan bagi kami.” Simulasi dan tes lebih lanjut menunjukkan bahwa konsep helikopter tempur satu kursi dianggap cukup layak. Jendela belakang palsu kemudian dicat pada beberapa prototipe untuk menyesatkan intelijen Barat agar berpikir helikopter itu berkursi dua. Sementara itu deskripsi yang tepat tentang konfigurasi Ka-50 cukup merepotkan, karena peralatan yang dipasang cenderung bervariasi selama pengembangannya. Deskripsi umum mungkin tidak sepenuhnya akurat untuk tipe tertentu. Bagaimanapun, Ka-50 ditenagai oleh mesin turboshaft kembar Klimov TV3-117MVA yang memberikan daya lepas landas masing-masing 1.640 kW (2.200 SHP); mereka dilengkapi dengan pelindung saluran udara masuk untuk melindungi dari kemungkinan menelan debu dan kotoran lainnya, dan penyekat knalpot untuk mengurangi jejak inframerah. Intake dan exhaust udara mesin berbentuk setengah lingkaran yang diputar ke arah luar.

Detail desain Ka-50. (Sumber: https://www.kaskus.co.id/)
Mesin turboshaft Klimov TV3-117MVA, yang mentenagai Ka-50. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)
Dengan desainnya yang unik Ka-50 diketahui memiliki kemampuan terbang yang lincah, stabil dan relatif responsif. (Sumber: http://www.airwar.ru/)

Desain rotor koaksial pada Ka-50 menyediakan kemampuan terbang hingga ketinggian diatas 4.000 m dan tingkat kecepatan menanjak diatas 10 m per detik pada ketinggian 2.500 m. Tangki bahan bakar bertipe self-sealing dipasang di tengah badan helikopter. Dua tangki bahan bakar utama, diisi dengan busa reticulated, di dalam konstruksi helikopter. Total kapasitas internalnya sekitar 1.800 liter. Tangki depan memberi asupan pada mesin kiri; sementara tangki belakang menyuplai mesin kanan dan APU. Setiap tangki dilindungi oleh lapisan karet alami. Empat tangki bahan bakar tambahan juga bisa dipasang di bawah sayap dengan kapasitas masing-masing 500 liter. Tiap rotor koaksial memiliki tiga bilah rotor, dengan diameter masing-masing 14,5 m yang terbuat dari bahan polimer. Bilah komposit polimer ini melekat pada hub dengan batang torsi. Sepasang rotor utama ini berputar berlawanan (yaitu, setiap rotor utama berputar dalam arah yang berlawanan satu sama lain) yang menyeimbangkan pengaruh torsi satu sama lain sehingga menghasilkan platform yang stabil dan relatif responsif. Konfigurasi rotor koaksial menghasilkan angka momen inersia relatif terhadap sumbu vertikal dan lateral antara 1,5 hingga dua kali lebih kecil dari yang ditemukan pada helikopter rotor tunggal dengan rotor ekor. Tailfin menampilkan fillet sirip depan yang menonjol, sedangkan tailplane diposisikan dengan baik ke depan pada tailboom, dengan sirip endplate di dekat ujungnya. Selama pengembangan ada banyak perubahan-perubahan pada konfigurasi ekor. Tidak adanya rotor ekor pada Ka-50 memungkinkan helikopter itu untuk melakukan manuver putaran datar dalam seluruh rentang kecepatan penerbangan. G-load vertikal maksimum dari helikopter yang mencapai angka 3,5 dikombinasikan dengan momen inersia rendah memberikan Ka-50 tingkat kelincahan yang tinggi. Ka-50 memiliki roda pendarat tricycle yang dapat ditarik, roda hidung memiliki roda kembar, sedangkan roda utama bertipe roda tunggal — semua dudukan roda dapat ditarik ke belakang, dengan roda dibiarkan terbuka setelah ditarik. Badan helikopter dibangun di sekitar balok kotak torsi baja, dengan penampang sekitat 1,0m persegi. Bagian tengah sayap melewati balok tersebut. Kokpit dipasang di depan balok, gearbox di atas dan mesin di bagian samping. Badan pesawat, yang beralas datar kecuali untuk pod dan sensor kanon bagian bawah, memiliki kanopi kaca berlapis datar. Panel kanopi dan kaca depan ini adalah kaca antipeluru setebal 55mm. Lebih dari 35% konstruksi Ka-50 menggunakan material berbahan komposit kevlar/nomex untuk melindungi sistem-sistem yang rawan dan amunisi yang dibawa. 

Kamov Ka-50 “Black Shark” dalam pameran. Hingga dua ton (2,2 ton) persenjataan eksternal diketahui dapat dibawa pada sayap pendek dengan empat pylon dari Ka-50. (Sumber: https://en.m.wikipedia.org/)

Persenjataan pada Ka-50 terdiri dari kanon Gryazev 2A42 (kanon yang sama digunakan pada kendaraan tempur infanteri BMP-2) kaliber 30-milimeter — yang terlalu besar untuk dipasang dengan baik di turret bawah hidung, dipasang di sisi kanan V-80 dalam dudukan yang hanya memungkinkan digerakkan terbatas. Dudukan ini dapat diatur sudutnya mulai dari +3° 30′ hingga -37° pada elevasi dan dari -2° 30′ hingga +9° pada azimuth secara hidraulik dan dijaga agar dapat tepat sasaran di azimuth dengan sistem pelacak yang membantu memutar helikopter pada porosnya. Meski punya sudut terbatas, di sisi lain pengaturan ini menawarkan beberapa manfaat pada desain karena sistem senjata ditempatkan lebih dekat ke pusat gravitasi helikopter untuk mendapatkan keseimbangan yang optimal. Instalasi semi-kaku ini menghasilkan lebih sedikit daya tolak mundur dan membuat penembakan senjata menjadi lebih akurat. Kelemahan yang jelas dari tata letak ini adalah bahwa seluruh badan helikopter kemudian harus diarahkan ke arah target, tetapi integrasi dengan sistem senjata helikopter dilaporkan memungkinkan waktu respons secepat yang ditemukan pada kanon buatan Hughes kaliber 30mm di helikopter Apache yang dipasang di dagu. Tempat penyimpanan amunisi pada senjata ini menampung 460 butir peluru, dengan pilot dapat memilih peluru dengan daya ledak tinggi / pembakar, fragmentasi, atau penembus lapis baja sesuai kebutuhan. Pilot bisa memilih jenis amunisi selama penerbangan. Kotak amunisi depan berisi 230 peluru AP (penembus baja), sedangkan kotak belakang berisi 230 peluru HE (High Explosive). Berat amunisi kanon 2A42 adalah 0,39kg setiap pelurunya, dengan kecepatan penembakannya adalah 980m/s dan jangkauannya hingga 4km. Tembakan cepat (550 hingga 600 peluru/mnt) atau lambat (350 peluru/mnt) dapat dipilih, dengan semburan 10 atau 20 peluru. Kanon ini memberikan akurasi tembakan sudut dua hingga 4mrad. Hingga dua ton (2,2 ton) persenjataan eksternal dapat dibawa pada sayap pendek dengan empat pylon dari Ka-50.

Berbagai tipe amunisi yang dapat dibawa oleh Ka-50. (Sumber: https://id.pinterest.com/)

Senjata anti-lapis baja utama dari Ka-50 adalah rudal Vikhr (“Vortex” / “Whirlwind“) buatan Tulaberpemandu sinar laser dengan jangkauan maksimum sekitar 8 kilometer (5 mil), cukup untuk ditembakkan dari jarak yang cukup aman dari jangkauan pertahanan udara pasukan darat. Sebagai gambaran jangkauan peluncuran rudal ini melebihi radius penghancuran sistem pertahanan udara jarak pendek NATO seperti “Chapparal“, “Roland” dan “Rapier“. Dua belas rudal Vikhr dapat dibawa; rudal tersebut memiliki hulu ledak anti-lapis baja/fragmentasi yang kuat dengan sumbu peledak tipe impactdan proximity fuze, dan mampu digunakan melawan helikopter serta kendaraan darat. Diyakini rudal Vikhr mampu untuk menaklukkan bahkan tank tempur utama yang paling terlindungi sekalipun. Rudal Vikhr dinyatakan memiliki kemungkinan perkenaan target mendekati 100%, dan memiliki kemampuan menembus semua jenis lapisan baja, termasuk lapisan baja reaktif hingga setebal 900mm. Rudal Vikhrdapat diluncurkan dari dudukan UPP-800 yang dapat diatur dan dapat diturunkan hingga sudut -12°. Tentu saja, Ka-50 juga mampu membawa persenjataan seperti pod roket tanpa pemandu, bom cluster atau unitarypod senjata, atau tangki bahan bakar eksternal, keempat pylon adalah tipe pylon “basah”. Foto-foto yang beredar sering menunjukkan Ka-50 membawa pod kotak persegi panjang besar di tiang bawah sayap, kotak penyimpanan ini digunakan untuk mengangkut perlengkapan kru atau perlengkapan lainnya, termasuk perangkat avionik untuk uji terbang. Rudal udara-ke-udara (AAM) pencari panas R-73 dan rudal udara-ke-permukaan berpemandu laser Kh-25ML juga diklaim dapat dibawa Ka-50, meskipun tidak jelas apakah mereka benar-benar memenuhi syarat. 

Perangkat L150 Pastel RWR pada Ka-50. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)
Interior panel kokpit Ka-50. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)

Avionik standar Ka-50 termasuk radio, transceiver untuk identifikasi teman atau musuh (IFF), dan sistem navigasi inersia (INS)– termasuk sistem altimeter Doppler, dengan antena di bawah tailboom, serta radar untuk memandu penerbangan mengikuti kontur medan. Terdapat air data boom di hidung, dan kaca spion di atas kokpit. Penargetan sasaran akan dilakukan oleh sistem pencitraan laser/TV otomatis Shkval-V (Squall), mirip dengan sistem penargetan yang dipasang pada pesawat pendukung jarak dekat Sukhoi Su-25T, bekerja bersama dengan sistem navigasi dan pencitraan Rubicon. Proses pencarian target dan jarak yang ditandai menggunakan laser; dengan FOV ±35 ° di azimuth +15 hingga -80 ° di ketinggian. Ka-50 mampu membawa perangkat penerima peringatan ancaman, dan dilengkapi dengan dispenser chaff-flare, yang dipasang pada pod di setiap ujung sayap. Perangkat L150 Pastel RWR dipasang pada tailcone, di belakang setiap pod EW di ujung sayap dan di bawah hidung. Total 512 chaff/flare cartridges (dalam empat dispenser UV-26) dipasang di setiap ujung sayap. Selain itu terdapat sistem deteksi laser Otklik L-140 dan sistem peringatan infra merah L-136. Dasbor kokpit sebagian besar masih bertipe analog, meskipun memiliki tampilan head-up display (HUD). Pilot memiliki perangkat penglihatan pada helm bertipe Obzor-800 yang efektif dalam rentang ±60° azimuth dan dari ketinggian -20 hingga +45°; ketika pilot mengakuisisi target yang berpusat pada HUD. Ia kemudian akan menekan tombol untuk mengunci citra yang didapat dan autopilot digital empat saluran menjadi satu unit. Sistem ini kompatibel dengan perangkat penglihatan malam OVN-1 Skosok. Pilot masuk dan keluar dari helikopter melalui pintu berengsel depan di sisi kiri kokpit; tidak ada pintu yang serupa di sebelah kanan, tetapi ada lubang di atas untuk melarikan diri dalam kondisi darurat. Pilot duduk di kursi lontar NPP Zvezda K-37-800 yang dibuat oleh Zvezda Research and Production Enterprise Joint Stock Company, dengan baling-baling yang akan meledak sebelum proses ejeksi dilakukan. Fitur dari sistem ejeksi & peredam kejut K-37-800М, adalah sebagai berikut: 

Kursi lontar pada Ka-50. Dengan fasilitas ini Ka-50 kemudian menjadi helikopter operasional pertama di dunia dengan sistem ejeksi penyelamat (umumnya biasa ditemukan pada pesawat bersayap tetap, tetapi tidak pada pesawat bersayap putar), yang memungkinkan pilot untuk melarikan diri di semua ketinggian dan kecepatan. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)
Akses pintu ke kokpit Ka-50. Dari sini nampak ketebalan lapisan pada body di sekitar kokpit helikopter. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)

Menurut pengakuan pabrikan, kursi ejeksi ini bisa dipakai di semua ketinggian (sebenarnya dari ketinggian minimal 100m). Pada prosesnya setelah pemisahan eksplosif dari bilah rotor dan pembukaan atap kokpit, pilot dilontarkan dari kokpit dengan tenaga roket. Sebagai alternatif, dia dapat melepas pintu dan perlengkapannya sebelum keluar dari kokpit ke arah samping. Dengan fasilitas ini Ka-50 kemudian menjadi helikopter operasional pertama di dunia dengan sistem ejeksi penyelamat (umumnya biasa ditemukan pada pesawat bersayap tetap, tetapi tidak pada pesawat bersayap putar), yang memungkinkan pilot untuk melarikan diri di semua ketinggian dan kecepatan. Desain V-80 dirancang dengan mempertimbangkan kemampuan bertahan. Sistem rotor koaksial menghilangkan fungsi rotor ekor, mengurangi kerentanan terhadap tembakan dari darat, sementara mesin turboshaft kembar V-80 ditempatkan dengan jarak yang saling berjauhan di badan pesawat bagian atas, berarti bahwa keduanya tidak akan mudah dinonaktifkan oleh satu tembakan saja. Seluruh sistem transmisi Ka-50 pada akhirnya menyajikan target yang relatif kecil untuk tembakan dari darat. Rotor helikopter ini dapat terus terbang dengan hanya memakai satu mesin, dan transmisinya dapat beroperasi selama setengah jam atau lebih meskipun kehilangan semua sistem pelumasan-nya. V-80 menampilkan sistem yang redundan, dengan sistem duplikat yang dipisahkan sejauh mungkin satu sama lain. Kokpit dan sistem kritis dilindungi oleh 300 kilogram (660 pon) lapisan pelindung. Kokpit lapis baja berdinding ganda pada Ka-50 didesain mampu melindungi pilot dari tembakan senjata kaliber 20 dan 23mm pada jarak sedekat 100m. Jendela kokpit juga terbuat dari kaca berpelindung. Baling-baling rotor bisa menghindari serangan dari proyektil kanon yang lebih kecil. Lapisan pelindung yang dipasang ekstensif di kokpit dikabarkan mampu melindungi pilot dari peluru penembus baja kaliber 12,7 mm dan pecahan proyektil kanon kaliber 23 mm. Interior pada kokpit dicat hitam untuk mengakomodasi perangkat penglihatan malam. Bilah rotor dinilai mampu untuk menahan beberapa serangan senjata otomatis berbasis darat. Sementara itu roda pendaratannya bisa menyerap banyak efek kejutan akibat kecelakaan dari ketinggian rendah. Sistem AI-9V APU tercatat digunakan untuk menyalakan mesin, dan suplai daya hidraulik dan listrik ke ground, berada atas badan pesawat tengah. Sistem anti-icing (es) digunakan di bagian asupan udara mesin, rotor, AoA, dan sensor yaw. Sementara itu proses de-icingkaca depan dan kanopi dengan menggunakan semprotan cairan. Ka-50 dirancang agar kokoh dan mudah dirawat dalam kondisi yang sulit, dengan menampilkan sejumlah besar panel perawatan di sekujur badan-nya, yang menyediakan akses ke peralatan interior badan helikopter. Ka-50 dirancang untuk beroperasi di wilayah terpencil, dan tidak memerlukan fasilitas pemeliharaan darat selama 2 minggu.

PERFORMA

Helikopter serang Ka-50 dapat menanjak dengan kecepatan 16m/detik. Helikopter ini dapat terbang dengan kecepatan maksimum 390 km/jam, menjadikannya salah satu helikopter serang yang tercepat – jika bukan yang tercepat – dalam dinas operasional. Jangkauan maksimum dan ketinggian terbang operasional Ka-50 masing-masing adalah 1.180 km dan 5.500 m. Ia bisa terbang dengan kecepatan jelajah 270km/jam. Radius tempur dan disc loading helikopter ini masing-masing adalah 460km dan 30kg/m². Daya tahan terbangnya adalah tiga jam. Helikopter ini memiliki berat sekitar 7.800kg dan berat lepas landas maksimumnya adalah 10.800kg. Sementara itu desain Black Shark, yang hanya menggunakan satu awak ini, sampai kini masih diperdebatkan kelayakannya mengingat jumlah instrumen dan sistem yang harus dipantau dan ditanggapi oleh pilot pada setiap misi tempur – terutama dalam kondisi pertempuran yang intens. Bagaimanapun, pembatas jumlah kru satu awak berarti desain ini juga dapat menghemat bobot yang dapat dialokasikan untuk komponen yang lebih vital dari Ka-50, termasuk lapisan pelindung dan senjata. Perangkat avionik on-board pada helikopter ini mampu memastikan penerbangan dan kontrol helikopter termasuk penggunaan sistem navigasi satelit, 24 jam sehari, kapan saja dan sepanjang tahun. Sistem pengamatan, pencarian dan pencitraan yang terdiri dari peralatan TV, laser dan IR mampu mendeteksi target dan menembakkan persenjataan lengkap yang dibawa dalam kondisi siang dan malam. Fitur yang paling luar biasa adalah sistem penargetan jarak jauh dengan kemampuan untuk memberikan serangan mematikan mendadak dari jarak jauh yang mengesampingkan kontak visual langsung dengan target. Komputer yang menembak akan memutar pesawat untuk menjaga agar senjata tetap tepat mengarah ke sasaran. Ka-50 juga dilengkapi dengan downlink untuk memberikan informasi dari medan perang. Sistem penargetan dan kontrol serta persenjataan yang dibawanya memungkinkan menyerang target secara akurat pada jarak hingga 10 km. Seperti yang sudah disebutkan diatas KA-50 memiliki kemampuan manuver dan karakteristik pengoperasian yang unik karena sistem rotor koaksial yang kontra-rotasi yang dipakainya. Sistem rotor kontra-rotasi koaksial meniadakan kebutuhan akan rotor ekor dan sistem penggeraknya. Karena itu, pesawat ini tidak terpengaruh oleh kekuatan dan arah angin, sehingga memiliki kecepatan putar melayang yang tidak terbatas, dan memberikan profil dan jejak akustik yang lebih kecil, sambil memungkinkan margin daya 10-15% lebih besar dari helikopter konvensional. Ka-50 sepenuhnya memiliki kemampuan manuver aerobatik. Helikopter ini dapat melakukan manuver looproll, dan “funnel“, di mana ia akan dapat mempertahankan titik penembakan terkonsentrasi saat terbang melingkar di berbagai ketinggian, sudut dan kecepatan udara di sekitar target.

Ka-50 dapat terbang dengan kecepatan maksimum 390 km/jam, menjadikannya salah satu helikopter serang yang tercepat – jika bukan yang tercepat – dalam dinas operasional. Jangkauan maksimum dan ketinggian terbang operasional Ka-50 masing-masing adalah 1.180 km dan 5.500 m. Ia bisa terbang dengan kecepatan jelajah 270km/jam. (Sumber: https://www.airvectors.net/)
Sistem penargetan dan kontrol serta persenjataan yang dibawa Ka-50 memungkinkan menyerang target secara akurat pada jarak hingga 10 km. (Sumber: https://wall.alphacoders.com/)

VARIAN

Foto-foto pertama Ka-50 dirilis pada tahun 1989; dan jenis ini secara resmi diumumkan pada tahun 1992, dengan prototipe-nya muncul di pameran udara internasional. Prototipe kedua muncul di Farnborough Air Show tahun itu; dengan memiliki gambar manusia serigala (Werewolf) yang dicat di ekornya, sehingga Ka-50 karenanya memperoleh julukan “Werewolf“. Prototipe kelima dicat hitam dan digunakan dalam sebuah film, dan dengan cara yang sama mendapatkan julukan “Hiu Hitam (Black Shark/Chernaya Akula)”, yang kurang lebih menjadi nama resminya — meskipun NATO memberi Ka-50 kode pelaporan yang agak meremehkan ” Kebohongan/Hokum“. Namun, karena disorganisasi di Rusia setelah runtuhnya Uni Soviet, Ka-50 tidak mencapai dinas operasional. Versi awal Ka-50 secara efektif adalah helikopter siang hari / cerah. Target selanjutnya adalah kemudian peningkatan kemampuan tempur malam / semua cuaca, untuk menghasilkan varian “Ka-50N” — “N” artinya “Nochoy / Malam. Perancangan varian ini telah dilakukan sejak awal program untuk mengevaluasi sistem pencitraan low light level TV (LLTV) dan forward-looking infrared (FLIR), tetapi mereka tidak dapat dibuat untuk bekerja dengan benar, ditambah dengan kekacauan sosial yang membuat pengembangannya menjadi tersendat. Pada pertengahan tahun 1990-an, pekerjaan dilakukan untuk mengevaluasi perangkat sensor FLIR buatan Thompson-CSF dari Prancis, tetapi itu hanya dianggap sebagai langkah sementara. Perlu diingat bahwa pada akhir 70-an, ketika persyaratan untuk helikopter berkemampuan semacam ini dirumuskan, ditentukan bahwa helikopter tempur yang menjanjikan harus memiliki peralatan dan senjata yang memungkinkannya digunakan dalam operasi tempur di malam hari dan dalam cuaca dan kondisi yang sangat sulit. Sistem tersebut dapat berupa kacamata penglihatan malam (NVG) dan perangkat televisi tingkat resolusi rendah (NUTV) yang beroperasi pada tingkat penerangan yang sangat rendah, misalnya, dalam kondisi malam berbintang, sistem pencitraan termal pandangan ke depan (TFS), serta satu-satunya sarana praktis segala cuaca – perangkat radar (RLS). Penggunaannya masing-masing perangkat ini memiliki karakteristik tersendiri. Sementara perangkat NUTV idealnya harus menyediakan awak helikopter dengan gambar objek yang sebenarnya, saat menggunakan TFSS, namun mereka harus puas dengan gambar termal mereka, sementara itu dengan bantuan radar sulit untuk mengenali target kecil yang terdeteksi – tank tunggal, kendaraan infanteri tempur, dll., seperti yang sering dijumpai dalam pengoperasian helikopter tempur (target semacam ini muncul di layar indikator kokpit dalam bentuk titik-suar yang sulit diidentifikasi).

Ka-50 N (“N” artinya “Nochoy / Malam). (Sumber: http://www.airwar.ru/)

Oleh karena itu, pada awalnya, dibuat peralatan televisi tingkat pencahayaan rendah “Mercury“, yang dipasang pada prototipe penerbangan ke-2 dan ke-3 dari V-80 (juga direncanakan untuk menggunakannya adalah Mi-28 dan pesawat serang Su-25T). Pada saat yang sama, pengembangan pencitraan termal helikopter dilakukan, yang diuji pada tahun 1986 pada helikopter eksperimental Mi-24V. Pada tahun 1990, sampel tiruan dari versi uji coba dan penampakannya dipasang pada salinan penerbangan ke-5 V-80 di atas kaca pelindung sistem Shkval, sehubungan dengan itu kompartemen hidung helikopter agak diatur ulang dan diperoleh karakteristik bentuk pada helikopter versi produksi berikutnya. Pada akhir dekade, Pabrik Optico-Mechanical Urals (UOMZ dalam akronim Rusia) di Yekaterinburg telah mengembangkan serangkaian turret perangkat pencitraan / penargetan yang dapat diterapkan – yakni “sistem optronik gyrostabilized“, atau “GOES” dalam akronim Rusia. Namun, penyelesaian masalah ini memakan waktu hampir 10 tahun – hingga pembuatan helikopter malam Ka-50N pada tahun 1997 terwujud. Periode yang begitu lama ini menimbulkan beberapa konsekuensi, yang utamanya adalah ketertinggalan dalam hal pengembangan sistem pengawasan dan pengamatan malam untuk helikopter (di Amerika Serikat, helikopter tempur AN-64A Apache yang dilengkapi dengan Sistem TADS / PNVS, memiliki sensor infra merah terbang dan penampakan FLIR, yang telah diproduksi secara massal sejak tahun 1984). Diperparah oleh krisis dalam perekonomian negara dan pengurangan pendanaan anggaran untuk sebagian besar proyek pertahanan, penyempurnaan peralatan NUTV “Mercury“, serta pembuatan sistem lain untuk helikopter ini, dianggap tidak layak. Dari tahun 1997, Ka-50 kemudian dievaluasi dengan turret GOES yang dipasang di hidung yang diberi nama “Samshit-50″, yang menampilkan LLTV, FLIR, laser rangefinder / target designator, dan sistem panduan laser rudal Vikhr. Varian uji coba ini akhirnya dilengkapi dengan radar pertahanan udara Phazotron-NIIR Arbalet yang dipasang di tiang dudukan dan display tipe “glass cockpit” penuh, dengan tiga layar panel datar berwarna besar. Varian uji coba kedua, menampilkan turret GOES kedua yang lebih kecil untuk fungsi navigasi di bagian depan dari turret penargetan. Varian uji Ka-50N dengan sistem sensor berbentuk bola juga dikenal sebagai “Ka-50Sh”, dengan “Sh” berarti “Shar (Sphere)”. Harga satuan dari Ka-50N berkisar antara US$12 juta dan US$15 juta pada pertengahan tahun 1999.

Ka-50Sh (“Sh” berarti “Shar (Sphere)”). (Sumber: http://www.airwar.ru/)
Mil Mi-28N. Varian malam dari Mi-28 dengan dua kursi yang menjadi rival Ka-50 dinilai sebagai platform yang lebih baik untuk misi itu. (Sumber: https://commons.wikimedia.org/)
Varian dua tempat duduk dari keluarga Ka-50, yakni “Ka-52 Alligator“. NATO melabelinya sebagai “Hokum-B”. Varian ini lebih sukses, sehingga Ka-52 dapat dipandang sebagai versi produksi definitif dari Ka-50. (Sumber: https://www.airvectors.net/)

Ironisnya, penekanan pada kemampuan serangan malam hari secara efektif menghancurkan prospek akuisisi Ka-50N, karena Mi-28 dengan dua kursi yang menjadi rivalnya adalah platform yang lebih baik untuk misi itu. Beberapa Ka-50 lagi kemudian diselesaikan pembuatannya setelah pergantian abad, tampaknya sebagian besar untuk uji coba dan evaluasi. Mereka adalah Ka-50 terakhir yang dibuat. Produksi Ka-50 dihentikan dengan hanya sekitar 10 helikopter yang pernah dibuat. Meskipun Ka-50 sempat digunakan dalam evaluasi lapangan, tidak jelas apakah mereka pernah dipakai operasi tempur, namun kabarnya pada tahun 2000 sepasang helikopter Ka-50 sempat digunakan selama Perang Chechnya Kedua, membantu pasukan darat dan membuktikan sistem serang yang mumpuni di atas medan pegunungan yang terjal dan berhutan. Tampaknya seluruh versi produksi digunakan untuk evaluasi, dengan konfigurasi yang disebutkan bervariasi pada tingkat yang lebih besar atau lebih kecil dari satu helikopter ke helikopter lainnya, dan sering kali dari waktu ke waktu memakai helikopter yang sama. Satu tipe tampaknya digunakan dalam uji coba sebagai alat demonstrasi untuk helikopter rotor kompon berkecepatan tinggi, dengan mesin turbojet di bawah setiap sayap dan hidung yang lebih ramping. Namun, program Ka-50 tidaklah mati begitu saja. Helikopter itu kemudian dilihat tepat digunakan sebagai dasar dari helikopter pengawasan medan tempur dan helikopter penargetan dengan radar dan peralatan pencitraan, yang menampilkan badan depan helikopter baru untuk menyediakan tempat duduk berdampingan untuk pilot, di sebelah kiri, dan operator sistem, di sebelah kanan. Varian dua tempat duduk itu diberi kode sebagai “Ka-52 Alligator“, dengan NATO melabelinya sebagai “Hokum-B”. Varian ini lebih sukses, namun akan menjadi bahasan yang lain. Ka-52 dapat dipandang sebagai versi produksi definitif dari Ka-50. Pada tahun 2017 militer Rusia dilaporkan mengoperasikan 90 helikopter serang ini, yang jumlahnya terus bertambah hingga sekitar 130 di tahun 2022.

PERSENJATAAN

Kanon Shipunov 2A42

Shipunov 2A42 adalah kanon otomatis kaliber 30 mm asal Soviet/Rusia. Kanon ini dibuat oleh Tulamashzavod Joint Stock Company. Kanon otomatis 2A42 kaliber 30 mm ini dikembangkan sebagai pengganti kanon 2A28 Grom dan memiliki konfigurasi pengumpanan peluru ganda. Satu tipe peluru HE-T dan yang lainnya adalah tipe peluru AP-T. Penembak dapat memilih salah satu dari dua kecepatan tembak otomatis penuh. Kecepatan rendah pada rata-rata 200 hingga 300 peluru/menit dan kecepatan tinggi pada rata-rata 550 hingga 800 peluru/mnt. Menurut pabrikan, jarak tembak efektif kanon ini ketika menyerang target darat seperti kendaraan lapis baja ringan adalah 1.500 m sedangkan target berpelindung tipis dapat ditembakkan hingga jarak 4.000 m. Sementara itu target udara dapat diserang saat terbang pada ketinggian rendah hingga 2.000 m pada kecepatan subsonik dan pada sudut tinggi 2.500 m.

Kanon Shipunov 2A42 kaliber 30 mm. (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)

Pod Kanon UPK-23-250

Gryazev-Shipunov GSh-23 adalah kanon otomatis kaliber 23 mm berlaras ganda yang dikembangkan di Uni Soviet, terutama untuk penggunaan pesawat-pesawat militer. Kanon ini mulai beroperasi pada tahun 1965, menggantikan kanon Nudelman-Rikhter NR-23 dan Rikhter R-23 yang sudah ada sebelumnya. GSh-23 bekerja berdasarkan prinsip Gast Gun yang dikembangkan oleh insinyur Jerman Karl Gast dari perusahaan Vorwerk pada tahun 1916. Kanon ini adalah senjata berlaras kembar di mana aksi penembakan pada satu laras akan membantu mengoperasikan mekanisme laras lainnya. Desain ini memberikan kecepatan penembakan yang jauh lebih cepat dengan tingkat keausan mekanis yang lebih rendah daripada senjata berlaras tunggal. Meskipun tidak dapat menandingi laju penembakan kanon Gatling listrik seperti M61 Vulcan, laju tembakan awalnya bisa lebih tinggi daripada kanon putar seperti M61 karena tidak perlu berputar untuk menembak. Kanon ini juga tidak memerlukan sumber daya eksternal untuk beroperasi, melainkan didukung oleh prinsip recoiling floating barrels, yang agak mirip seperti cara kerja senapan mesin MG-42 dari Jerman. Prinsip Gast telah sedikit digunakan di Barat, tetapi terus digunakan pada berbagai senjata di bekas pecahan Uni Soviet. Kanon ini juga hadir dalam varian GSh-23 dasar, dan GSh-23L yang lebih populer (ГШ-23Л), yang sebagian besar berbeda dalam menambahkan muzzle brake, untuk menurunkan daya tolak balik penembakannya. Terdapat juga beberapa varian yang dipasang di pod dari kanon ini, yang tersedia untuk dipasang pada cantelan eksternal, yakni: UPK-23 untuk penggunaan udara-ke-udara, dengan satu atau dua kanon GSh-23 pada dudukan tetap dan 200–400 butir amunisi, dan pod SPPU-22 dengan laras traversable untuk memberondong, dari sudut 0 ° hingga 30 ° dan masing-masing membawa 280 butir amunisi. Kanon ini menembakkan peluru kaliber 23×115 mm dengan tingkat kecepatan tembak (diperkirakan) antara 3.400–3.600 peluru/menit. Kecepatan pelurunya adalah 715 m/s (2.350 kaki/dtk). Menurut pengakuan, jangkauan tembak kanon ini mencapai jarak hingga 3.000 meter.

Pod kanon UPK-23-250. (Sumber: https://commons.wikimedia.org/)

Roket S-8

S-8 adalah senjata roket yang dikembangkan oleh Angkatan Udara Soviet untuk digunakan oleh pesawat-pesawat militer. Roket ini sampai kini tetap ada dalam dinas operasional dengan Angkatan Udara Rusia dan berbagai negara-negara pelanggan ekspor produk persenjataan Russia. Dikembangkan pada 1970-an, S-8 adalah roket kaliber 80 mm (3,1 in) yang digunakan oleh pesawat-pesawat pembom tempur dan helikopter bersenjata. Sistem roket ini mulai beroperasi pada tahun 1984 dan diproduksi dalam berbagai subtipe dengan hulu ledak yang berbeda, termasuk anti-armor HEAT, fragmentasi peledak berkekuatan tinggi, asap, dan pembakar, serta amunisi khusus penghancur landasan S-8BM dan S-8DM fuel-air explosive. Setiap roket memiliki panjang antara 1,5 meter (4 kaki 11 inci) sampai 1,7 meter (5 kaki 7 inci) dan berat antara 11,3 kg (25 lb) sampai 15,2 kg (33,5 lb), tergantung pada hulu ledak dan sumbu peledaknya nya. Jangkauannya adalah 2 hingga 4 kilometer (1,3 hingga 2,6 mil). S-8 umumnya dibawa dalam pod roket seri B, yang membawa tujuh atau 20 roket.

Roket S-8. (Sumber: https://en.wikipedia.org/)

Roket S-13

S-13 adalah senjata roket tanpa pemandu kaliber 122 mm yang dikembangkan oleh Angkatan Udara Soviet untuk digunakan oleh pesawat-pesawat militer. Roket ini sampai kini tetap ada dalam dinas operasional dengan Angkatan Udara Rusia dan berbagai negara-negara pelanggan ekspor produk persenjataan Russia. Roket S-13 dikembangkan pada tahun 1970-an untuk memenuhi persyaratan senjata roket penembus yang mampu menembus landasan pacu dan menembus tempat perlindungan pesawat, bunker, dan pillbox yang diperkeras, untuk mengisi celah antara roket kaliber 80 mm dan 240 mm dan memenuhi peran yang serupa dengan roket roket Zuni kaliber 127 mm buatan Amerika. Roket S-13 memiliki tata letak konvensional, dengan motor roket padat dan sirip ekor lipat yang memberikan stabilitas setelah peluncuran. S-13 memiliki panjang antara 2,54 meter sampai dengan 3,12 meter dan bobot antara 57 kg sampai dengan 75 kg, bergantung tipe hulu ledak roket yang digunakan. Sedangkan jangkauan tembaknya antara 0,5 km sampai dengan 6 km.

Roket S-13. (Sumber: http://roe.ru/)

Rudal Anti Tank 9A4172 Vikhr (AT-16 Scallion)

9A4172 Vikhr adalah peluru kendali anti-tank jarak jauh asal Rusia. Rudal ini dikenal di Barat sebagai AT-16 Scallion. Rudal ini dikembangkan di Uni Soviet selama tahun 1980-an. Pada saat itu Soviet membutuhkan rudal baru, untuk menggantikan sistem rudal anti tank 9K114 Shturm (kode pelaporan Barat: AT-6 Spiral), yang dapat menembus perlindungan tank tempur utama Barat terbaru dengan lapisan baja reaktif komposit dan eksplosif, seperti M1 Abrams Amerika, Leopard 2 Jerman, dan Challenger Inggris. Prototipe rudal ini diuji oleh angkatan bersenjata Soviet pada tahun 1989. Rudal produksi pertama dikirim pada tahun 1992. Pada tahun yang sama Vikhr pertama kali diungkapkan kepada publik. Sejak diperkenalkan, penjualan rudal Vikhr berjalan lambat, sebagian karena Rusia juga menggunakan rudal Ataka, yang dikembangkan oleh pabrikan lain, yang fungsinya serupa, tetapi menggunakan sistem panduan yang berbeda. Sistem panduan rudal Vikhr adalah bertipe Line-Of-Sight Beam Riding Guidance (LOSBR) dan menggunakan sebuah “berkas” sinar laser, yang diarahkan ke target. LOSBR dipercaya memiliki kelemahan inheren dalam hal ketidakakuratan dengan meningkatnya jarak saat berkas laser menyebar. Berkas sinar laser memang lebih akurat, tetapi untuk jarak pendek, dan laser dapat terdegradasi oleh kondisi cuaca buruk. Probabilitas perkenaan target dari rudal ini dilaporkan sekitar 0,95 melawan target stasioner dan 0,8 melawan target bergerak. Adanya sistem pelacakan target otomatis dan sistem kontrol rudal yang sangat akurat memungkinkan untuk dilakukan perubahan parameter dari pesawat pembawa dan target selama proses penembakan. Hulu ledak rudal ini adalah 8–12 kg dengan peledak tipe HEAT tandem, yang mampu menembus lapisan baja di belakang pelundung ERA, setebal 1.000 mm. Jangkauan operasionalnya antara 10–12 km, yang dapat ditempuh dengan kecepatan maksimum 600m/s atau Mach 1,8.

Rudal Anti Tank 9A4172 Vikhr (AT-16 Scallion). (Sumber: https://thaimilitaryandasianregion.wordpress.com/)

Rudal Udara ke Udara 9K38 Igla (SA-18 Grouse)

9K38 Igla (Bahasa Rusia: “jarum”, kode pelaporan NATO SA-18 Grouse) adalah sistem rudal permukaan-ke-udara (SAM) dengan pemandu inframerah portabel asal Rusia/Soviet. Versi awal yang disederhanakan dikenal sebagai 9K310 Igla-1 (NATO: SA-16 Gimlet), dan varian terbarunya adalah 9K338 Igla-S (SA-24 Grinch). Igla-1 mulai beroperasi pada tahun 1981, Igla pada tahun 1983, dan Igla-S pada tahun 2004. 9K38 Igla berkemampuan penuh dengan rudal 9M39-nya akhirnya diterima di Angkatan Darat Soviet pada tahun 1983. Peningkatan utama pada Igla-1 termasuk peningkatan ketahanan terhadap pancingan flare dan jamming, penjejak yang lebih sensitif, memperluas kemampuan menyerang sasaran udara dari depan yang mendekat terbang lurus (kemampuan all aspect), jangkauan yang sedikit lebih jauh, roket dengan impuls lebih tinggi, pembakaran yang lebih pendek dengan kecepatan puncak yang lebih tinggi (tetapi waktu terbang yang kira-kira sama pada jangkauan maksimum). Seperti banyak MANPADS lainnya, Igla-1 dan Igla memiliki fitur dimana badan rudal bergulir saat terbang. Rudal ini meluncur dalam penerbangan sangat stabil dengan putaran 900-1.200 rpm sehingga mengarahkan rudal hanya membutuhkan sepasang kontrol permukaan, tidak seperti rudal yang distabilkan dengan terbang bergulir, yang memerlukan kontrol permukaan terpisah untuk manuver pitch dan yaw. Menurut pabrikan, tes di Afrika Selatan telah menunjukkan keunggulan Igla atas rudal setipe pada masanya (tahun 1982) seperti rudal FIM-92A Stinger Amerika yang lebih kecil dan lebih ringan. Menurut OKB Kolomna, Igla-1 memiliki Pk (probabilitas perkenaan) dari 0,30 hingga 0,48 terhadap target yang tidak terlindungi, yang lalu berkurang menjadi 0,24 dengan adanya umpan pengecoh dan jamming. Dalam catatan lain, pabrikan mengklaim Pk 0,59 melawan pesawat yang mendekat dan 0,44 melawan pesawat tempur setara F-4 Phantom II yang tidak menggunakan perangkat countermeasures inframerah atau manuver mengelak. Igla-V adalah versi udara-ke-udara dari rudal ini digunakan pada helikopter. Berat rudal ini adalah 10,8 kg (24 lb) dengan bobot sistem penuhnya 17,9 kg (39 lb). Panjangnya 1,574 m (5,16 kaki) dengan diameter 72 mm. Hulu ledak Iglaadalah 1,17 kg (2,6 lb) dengan bahan sebesar peledak 390 g (14 oz). Jangkauan operasional Igla adalah 5,0 km (3,1 mi), Igla-1 5,2 km (3,2 mi) dan Igla-S 6,0 km (3,7 mi). Ketinggian terbang Igla adalah 3,5 km (11.000 kaki), dengan kecepatan maksimum 570 m/ detik atau sekitar Mach 1,9.

9K38 Igla (SA-18 Grouse). (Sumber: https://weaponsystems.net/)

DINAS OPERASIONAL

Ka-50 dipesan untuk produksi pada bulan Desember 1987. Tiga helikopter selanjutnya dibuat untuk pengembangan lanjutan, yang terdiri dari helikopter nomor 018 (pertama kali diterbangkan di Arsenyev pada tanggal 22 Mei 1991), 020 “Werewolf” dan 021 “Black Shark“. Nama pemasaran ekspor Ka-50 awalnya adalah Werewolf, tetapi diubah menjadi Black Shark pada tahun 1996. Tes negara dari Ka-50 dimulai pada pertengahan tahun 1991 dan jenis itu ditugaskan ke Russian Army Aviation pada bulan Agustus 1993 untuk mengikuti uji coba di Pusat Pelatihan Penerbangan Angkatan Darat ke-4, di Torzhok. Pada bulan Agustus 1994, Ka-50 dimasukkan dalam inventaris Angkatan Darat Rusia dengan keputusan Presiden, yang dinilai sebagai pemenang melawan Mi-28. Program Mi-28 secara nominal dihentikan pada tanggal 5 Oktober 1994, tetapi faktanya kompetisi diantara keduanya terus berlanjut. Evaluasi lebih lanjut Ka-50 kemudian diikuti ketika dua dari empat helikopter produksi pertama Ka-50 didanai pada tahun 1994 dan secara resmi diterima pada tanggal 28 Agustus 1995. Helikopter ketiga dan keempat kemudian diterima pada tahun 1996; keempatnya diberi nomor 20 hingga 23 (mendorong helikopter pra-seri yang bernomor 021 untuk diberi nomor 024 guna menghindari kebingungan). Produksi di Arsenyev lalu rencananya akan meningkat menjadi satu helikopter per bulan selama tahun 1997, tetapi ini tidak terjadi. Runtuhnya Uni Soviet telah menyebabkan penurunan parah dalam biaya pengadaan alat pertahanan. Hal ini mengakibatkan hanya selusin Ka-50 yang dikirimkan, dan bukan beberapa ratus yang direncanakan untuk menggantikan Mil Mi-24. Ka-50 asli (dan saingannya Mi-28A) juga menghadapi masalah persyaratan revisi yang menekankan kemampuan tempur malam – yang mendukung Mi-28 berdua kursi. Pesanan awal untuk 15 Ka-50 dilaporkan dibatalkan pada bulan September 1998, dengan pengadaannya ditunda hingga tahun 2003. 

Meski digadang-gadang menjadi helikopter andalan Russia di tahun 1990-an, nyatanya Ka-50 gagal untuk diproduksi secara massal karena kurangnya pendanaan dan minat pengguna. (Sumber: http://www.military-today.com/)

Pada bulan Januari 2001 uji tempur dua helikopter serang Ka-50 di Chechnya yang dioperasikan untuk Angkatan Bersenjata Gabungan (JAF) berakhir. Helikopter kembali ke Torzhok pada bulan Maret 2001. Penembakan senjata pertama helikopter ini terhadap pasukan gerilyawan di Chechnya terjadi pada tanggal 6 Januari 2001 (beroperasi bersama dengan helikopter Mil Mi-24). Pada tanggal 9 Januari, terbang di area pintu masuk ke ngarai gunung di daerah pemukiman bernama Komsomolskoye, satu Ka-50 disertai dengan Mi-24 menggunakan roket tanpa pemandu S-8 menghancurkan gudang penuh amunisi milik pemberontak Chechnya. Pada tanggal 6 Februari, di daerah pegunungan yang tertutup hutan di sebelah selatan desa Tsentoroj, kelompok penyerang yang terdiri dari dua helikopter Ka-50 dan satu-satunya Ka-29 menemukan target, dan dari jarak 3 km, menghancurkan sebuah kamp yang dibentengi pemberontak menggunakan dua peluru kendali “9K121 Vikhr“. Kemudian pada tanggal 14 Februari, kelompok serang serupa melakukan misi “berburu” di daerah Oak-Yurt dan Hatun. Dalam kondisi sulit, pilot menemukan dan menghancurkan delapan target. Misi-misi ini dipakai untuk menguji kemampuan badan helikopter tipe itu, serta sistem dan persenjataannya. Dalam misi-misi ini “Black Shark” dilaporkan telah menghancurkan total 30 target skala besar (kelompok besar pemberontak Chechnya, kelompok kendaraan dan pangkalan di daerah pegunungan yang sulit dijangkau). Personel yang melakukan tes mencatat keandalan helikopter yang tinggi, dengan kemampuannya untuk melakukan misi tempur di ketinggian di atas 5.000 m yang berada di luar kemampuan helikopter pendukung tembakan Mi-24. Memiliki peralatan elektronik berkinerja tinggi di dalam pesawat, “Black Shark” dapat dengan mudah mendeteksi dan menghancurkan target yang terdeteksi. Operasi tempur Ka-50 di Chechnya menegaskan bahwa helikopter ini hebat tidak hanya di atas laut, tetapi juga di pegunungan, di mana angin samping dan kondisi cuaca buruk dapat menimbulkan bencana, bahkan bagi seorang pilot berpengalaman. “Black Shark” ternyata sangat tahan banting. Dalam salah satu misi, kru menembak para militan dari ketinggian rendah, akibatnya sebuah pecahan besar jatuh ke salah satu bilah rotor. Helikopter kemudian dengan tanpa masalah terbang ke lapangan terbang Khankala, di mana bagian yang rusak dapat diganti begitu saja. 

Berdasarkan pengujian di Chechnya, performa Ka-50 sebenarnya tidak mengecewakan. (Sumber: https://en.m.wikipedia.org/)

Secara umum, pilot benar-benar jatuh cinta dengan Ka-50. Desain kabin yang kuat dan adanya sistem bailout memberikan keyakinan kepada awak bahwa, dikombinasikan dengan sistem otomatisasi penerbangan yang tinggi dan kemampuan manuver yang sangat baik, pada akhirnya akan memiliki efek yang sangat positif pada moral para pilot. Sementara itu modifikasi yang tidak ditentukan, yang dianggap perlu sebagai konsekuensi dari pengerahan operasionalnya, telah dimasukkan pada bulan November 2002, menurut pengumuman dari pihak KamovBlack Shark diketahui telah berpartisipasi dalam sejumlah latihan, termasuk “Boundary 2004″ di pusat pelatihan Edelweiss di Kyrgyzstan selama bulan Agustus 2004. Di sini “Black Shark” menunjukkan keunggulannya dengan mampu beroperasi di ketinggian dan suhu udara lebih dari 30 °C. Sebuah Ka-50 tercatat memberikan perlindungan untuk pendaratan pasukan dan kemudian menyerang target darat dengan menggunakan kanon dan roketnya. India diketahui sempat mengeluarkan proposal pengadaan untuk 22 helikopter serang bagi Angkatan Udara India pada bulan Mei 2008. Ka-50, Mil Mi-28, dan Eurocopter Tiger adalah yang terdepan untuk memenuhi pesanan ini pada bulan Oktober 2008. Tender itu akhirnya dibatalkan dan kemudian India mengumumkan tender baru, dengan kondisi yang telah direvisi. Rusia kemudian kembali mengikuti tender dengan menawarkan Mi-28N dan Ka-52.

KARAKTERISTIK UMUM

Performa

Persenjataan

Diterjemahkan dan ditambahkan kembali dari:

Kamov Ka-50 & Ka-60 v1.1.1 by greg goebel / 01 apr 22

https://www.airvectors.net/avka50.html

Kamov Ka-50 “Black Shark” 1982

http://www.aviastar.org/helicopters_eng/ka-50.php

Ka-50 HOKUM / Black Shark / Werewolf

https://www.globalsecurity.org/military/world/russia/ka-50.htm

Kamov Ka-50 Black Shark (Hokum) Dedicated Single-Seat Attack Helicopter [ 1995 ]

https://www.militaryfactory.com/aircraft/detail.php?aircraft_id=286

Ka-50 Black Shark (Hokum) Attack Helicopter, Air Force Technology

https://www.airforce-technology.com/projects/ka50-black-shark-helicopter/

Ka-50 Black Shark

http://www.airwar.ru/enc/ah/ka50.html

Kamov Ka-50 Attack helicopter

https://www.military-today.com/helicopters/kamov_ka50_hokum.htm

Ka-50N Black Shark

http://www.airwar.ru/enc/ah/ka50n.html

This Russian attack helo was supposed to be the deadliest in the USSR by Harold C. Hutchison Posted On September 12, 2019 02:52:40

Kamov Ka-50 Hokum

https://en.m.wikipedia.org/wiki/Kamov_Ka-50

https://en.m.wikipedia.org/wiki/Shipunov_2A42

https://en.m.wikipedia.org/wiki/S-8_(rocket)

https://en.m.wikipedia.org/wiki/S-13_rocket

https://uofa.ru/en/skorostrelnye-pushki-gsh-svincovyi-uragan-pyat-samyh-skorostrelnyh-pushek-vasiliya-gryazeva-v-cel/

https://en.m.wikipedia.org/wiki/Gryazev-Shipunov_GSh-23

https://en.m.wikipedia.org/wiki/9K121_Vikhr

https://en.m.wikipedia.org/wiki/9K38_Igla

Exit mobile version