Perang Timur Tengah

Operasi Viking Hammer, Kolaborasi Taktis Pasukan Khusus Baret Hijau-Peshmerga Kurdi Amankan Irak Utara

Bayangan-bayangan di malam yang semakin larut ini bergerak dengan mantap, rerumputan yang diinjak membentuk jejak kaki saat mereka berhenti, kemudian bergerak mulai dari menjadi satu hingga menyebar ke luas, hampir sejajar untuk berhenti lagi tepat di bawah puncak puncak gunung. Mereka bermanuver di tengah bebatuan bergerigi, sementara mata, yang berbingkai dengan cahaya hijau kusam mengintip melalui perangkat pengamatan malam di gubuk-gubuk batu yang menghiasi lereng bukit curam di dataran yang menghitam. Semburat angin yang membekukan bergulir di antara kelompok itu saat tatapan mereka berbelok ke kiri untuk menangkap sebuah wahana berbentuk cerutu tipis yang melesat dari selatan. Mereka mengikutinya sampai hidungnya menukik, menyebabkan mereka menaikkan NOD (Night Optical/Observation Device). Gelombang kejut diikuti uap berwarna abu-abu membumbung ke angkasa hasil dari bola api berwarna jingga yang menelan bangunan-bangunan di punggung bukit, melontarkan cahaya melintasi dataran, berkedip-kedip di wajah mereka. Gemuruh, yang meskipun jauh, masih mengguncang bumi di bawah mereka, saat mereka menarik perangkat NOD kembali ke bawah. Kebakaran itu menciptakan gambar warna hijau berdenyut berkobar yang menelan bekas-bekas struktur bangunan yang diselimutinya di perangkat penglihatan malam mereka. Gumpalan asap tipis yang membubung, kemudian menjadi kepalan berwarna putih yang mengaduk-aduk di atas tempat tempat tinggal yang dulunya berdiri di tempat itu, menjelaskan pemandangan yang terlihat pada malam itu. Rudal-rudal jelajah Tomahawk telah melakukan pekerjaan mereka. Sekarang, para prajurit Baret Hijau itu menyadari bahwa banyak rudal lainnya yang mulai menyerang dalam kilatan cepat melintasi cakrawala dan akan menghasilkan hasil yang serupa. 

Seperti tipikal aksi-aksi militer Amerika sejak awal tahun 1990an, invasi ke Irak tahun 2003 dibuka dengan serangan rudal jelajah Tomahawk pada target-target di Irak Utara. Namun kali ini yang menjadi target bukan militer Irak, namun kelompok teroris dan gerilyawan Kurdi Pro Iran. (Sumber: https://time.com/)
Target serangan militer Amerika, 2 hari sebelum invasi ke Irak adalah kelompok teroris Ansar Al-Islam. Ansar diketahui menjadi musuh bebuyutan gerilyawan Kurdi yang menjadi sekutu Amerika. (Sumber: https://www.thereference-paris.com/)

Tanggal malam itu adalah 21 Maret 2003, 2 hari menjelang Operasi Pembebasan Irak/Operation Iraqi Freedom. Penolakan Turki untuk mengizinkan divisi infanteri ke-4 Angkatan Darat AS diluncurkan dari wilayah perbatasannya ke Irak, telah menghadirkan tantangan bagi para perencana perang Amerika, yang tahu bahwa meninggalkan bagian utara Irak tanpa pengawasan akan dapat menimbulkan masalah besar bagi elemen utama pasukan AS yang bergerak ke Baghdad dari arah Kuwait. Setidaknya 13 divisi Irak dari 3 korps dengan total personel hingga 150.000 orang diketahui menduduki daerah itu di sekitar garis hijau wilayah Kurdistan, sementara wilayah yang begitu luas juga terdiri dari kamp-kamp pelatihan teroris milik kelompok Ansar Al-Islam. Kelompok itu terdiri dari kombinasi rekrutan orang-orang Kurdi dan Arab, dan sebagian besar adalah veteran perang Al Qaeda di Afghanistan. Organisasi ini berperang melawan pemberontak Kurdi dari tahun 2001 hingga 2003 dan mendirikan daerah yang hampir otonom di sekitar kota Halabja. Ansar al-Islam (AI) secara rutin bertempur dengan pasukan Kurdi dari bentengnya di atas kota Halabjah di wilayah pegunungan Khurma, dekat perbatasan Iran. Dengan posisi pertahanan yang berkembang dengan baik di dataran tinggi di atas lembah, AI yang berkekuatan tujuh ratus orang itu merupakan ancaman besar bagi setiap operasi gerilyawan Kurdi di sekitar Garis Hijau. Sementara itu, sebuah kontingen Kurdi yang didukung Iran, yakni Kelompok Islam Kurdistan (IGK), juga menduduki sebuah sektor di bagian utara daerah itu dan mereka ini perlu ditangani bersama dengan kelompok AI. Satu ancaman terakhir, yakni situs yang dicurigai sebagai Senjata Pemusnah Massal (WMD), diketahui terletak di desa Sargat di kaki Punggung Bukit Shandahari.

OPERASI PASUKAN KHUSUS DI FRONT UTARA IRAK

Ribuan pasukan terjun payung dari Brigade Lintas Udara ke-173 dan tentara dari Resimen Infantri 2-14 Divisi Gunung ke-10 kemudian dimasukkan dari arah udara Irak, untuk membentuk kekuatan koalisi utara ad hoc. Namun, dengan tidak adanya personel dan daya tembak dari divisi infanteri ke-4, pengerahan pasukan konvensional itu dianggap belum mencukupi, oleh karenanya, para perencana strategi Amerika berlomba untuk mengimplementasikan sesuatu taktik yang mungkin terbukti efektif, meskipun kurang terlihat, dan dengan personel yang jauh lebih sedikit. Mereka tahu bahwa para pemberontak Kurdi yang berjumlah hingga 65.000 di wilayah itu lebih dari bersedia untuk berperang bersama pasukan koalisi jika diberi kesempatan. Mereka menyebut diri mereka Peshmerga, atau “mereka yang berani menghadapi kematian.” Sebagian besar dari mereka ini tidak tahu apa-apa selain penindasan dan konflik sejak mereka dilahirkan. Sekarang tiba saatnya untuk membentuk mereka menjadi sesuatu yang menyerupai tentara—setidaknya bagi mereka yang menjawab panggilan itu—dan memimpin mereka ke dalam pertempuran. Namun, sebagian besar orang Kurdi telah terikat untuk memerangi Ansar Al-Islam, dan jika yang terakhir tidak disingkirkan dari tempat tersebut, orang-orang Kurdi tidak akan berperang membantu Amerika, yang pada akhirnya akan membuat daerah belakang di sebelah utara menjadi rentan, serta mengancam harapan untuk bisa menyerang divisi-divisi Irak dengan kekuatan yang cukup besar. Jadi tanggung jawab untuk menyelesaikan masalah itu jatuh ke atas bahu 280 prajurit Baret Hijau, yang terbang dengan 6 pesawat angkut MC-130 Combat Talon.

Front Utara invasi Amerika ke Iraq tahun 2003. Penolakan Turki untuk mengizinkan divisi infanteri ke-4 Angkatan Darat AS diluncurkan dari wilayah perbatasannya ke Irak, telah menghadirkan tantangan bagi para perencana perang Amerika, yang tahu bahwa meninggalkan bagian utara Irak tanpa pengawasan akan dapat menimbulkan masalah besar bagi elemen utama pasukan AS yang bergerak ke Baghdad dari arah Kuwait. Untuk mengamankan wilayah Irak Utara, militer Amerika mengandalkan pasukan infanteri ringan dan pasukan khusus yang bekerja sama dengan gerilyawan Peshmerga Kurdi. (Sumber: https://commons.wikimedia.org/)
280 prajurit Baret Hijau, diterbangkan dengan 6 pesawat angkut MC-130 Combat Talon ke Irak Utara untuk melenyapkan ancaman kelompok Ansar. (Sumber: https://www.military.com/)

Gugus Tugas yang ditugaskan itu kemudian dinamai Viking, dengan pemimpin mereka, Kolonel “Charlie” Cleveland menerima tugas untuk menggunakan sekelompok kecil orang yang disebut sebagai Detasemen Operasional Alpha (ODA, yang masing-masing berjumlah 12 orang) untuk memimpin gerilyawan Kurdi melawan posisi kelompok Ansar Al-Islam di puncak gunung, membasmi mereka, lalu bergabung dengan ODA lain dalam mengganggu pasukan Irak, mencegah elemen mereka bergerak ke selatan menuju ke arah pasukan utama koalisi. Semua ini harus mereka lakukan di front sepanjang 217 mil (350 km), dengan kekuatan, yang pada akhirnya akan berjumlah 7.000 pasukan dengan sedikit atau tanpa dukungan udara sama sekali. Kedengarannya mustahil, tetapi tetap tidak ada pilihan lain untuk front di utara. Secara keseluruhan, Cleveland memerintah 3 batalyon Pasukan Khusus (sekitar 50 ODA), 2 dari Grup Pasukan Khusus ke-10 dan 1 dari batalyon ke-3 untuk menyelesaikan misinya. Dengan 280 orang dari Satuan Tugas Viking, bersama dengan beberapa ribu orang Kurdi bersenjata ringan, dia bersiap untuk meluncurkan operasi yang ditakdirkan akan menjadi suatu catatan klasik dalam sejarah peperangan pasukan khusus. Mendarat di sebuah pangkalan udara di utara setelah melewati perjalanan terbang rendah yang mencekam melalui malam yang penuh dengan tembakan senjata antipesawat, orang-orang itu pergi, dan naik kendaraan untuk membawa mereka ke target unit pemberontak pilihan mereka. 

Kolonel Charles T. Cleveland, komandan Grup Pasukan Khusus ke-10, yang mendapat tugas memimpin pasukan khusus Amerika di kawasan Irak Utara. (Sumber: https://en.wikipedia.org/)
Jenderal Ken Tovo. Pada tahun 2003, Letnan Kolonel Ken Tovo memimpin operasi Viking Hammer untuk menghilangkan ancaman Ansar Al-Islam di Irak Utara. (Sumber: https://sofrep.com/)
Prajurit Peshmerga, sekutu Amerika di kawasan Irak Utara. Puluhan tahun ditindas oleh pemerintahan Saddam, orang-orang Kurdi lebih dari mau, untuk membantu Amerika mengusir tentara Irak dari teritori mereka. (Sumber: https://www.middleeastmonitor.com/)

Tak lama kemudian, banyak dari personel ODA yang berjanggut dan mengenakan pakaian layaknya penduduk setempat, sementara yang lain, mengenakan seragam tempur mereka dan mempertahankan penampilan yang dicukur bersih dan rapi akan terlibat dalam pertempuran. “Kami adalah pasukan dengan kekuatan terbesar di dunia. Beginilah cara kami melakukan sesuatu,” kata Letnan Kolonel Bob Waltemeyer. Cleveland sementara itu telah membagi front utara menjadi 2 sektor, dengan menempatkan Waltemeyer (SFG ke-10), yang bertanggung jawab atas satu posisi dan Letnan Kolonel Ken Tovo (SFG ke-10), yang lain. Di sektor Tovo-lah Ansar Al-Islam beroperasi, dan kemudian semua pelaksanaan misi diserahkan pada ODA, untuk membagi dari 12 orang personelnya menjadi kelompok 4 atau 6 orang untuk memimpin pasukan yang terdiri dari 150 hingga 1.000 pemberontak dalam menghancurkan lawannya. Dengan pasukan telah berkumpul, pertemuan komandan Amerika dan Kurdi terjadi di Halabja. Sebuah model peta pasir besar terbentang di depan mereka dengan cabang berkode warna yang menunjukkan di mana setiap unit harus bergerak maju. Ini adalah awal mula Operasi Viking Hammer diciptakan, dengan medan mereka, yang terdiri dari dataran luas yang terbentang ke dasar wilayah pegunungan yang berfungsi sebagai kantong pertahanan para teroris. Faktanya, sekitar 160 mil persegi di wilayah itu ada di bawah kendali Ansar Al-Islam, dan untuk menghadapi mereka; senjata paling kuat dalam pertempuran yang akan terbukti bukan datang dari senapan serbu AK 47, M4 atau bahkan RPG, tetapi radio. Masing-masing tim tahu bahwa mengoordinasikan pasukan yang begitu besar tetapi primitif secara militer membutuhkan komunikasi yang sering untuk menjaga kemajuan mereka agar tidak terhenti dan menghindari tembakan dari pasukan kawan. Jika mereka bisa melakukannya dan menjaga tempo gerakan tetap stabil, mereka memiliki peluang yang baik untuk bisa mendesak teroris dari wilayah pegunungan dan membebaskan pasukan kawan untuk menghadapi pertempuran yang lebih besar. 

RENCANA OPERASI

Kolonel Cleveland menugaskan misi untuk mengurangi ancaman AI kepada Batalyon ke-3, yang sudah memerangi pasukan Irak di sepanjang Garis Hijau. Kompi C yang telah diperkuat, dan Batalyon ke-3 akan melawan ancaman AI di sebelah timur, kemudian bergabung kembali dengan sisa Batalyon ke-3 di Jalur Hijau, di mana mereka bertempur bersama Batalyon ke-2, SFG ke-10; Batalyon ke-3, SFG ke-3; dan pasukan Kurdi. Setelah itu mereka akan mendesak divisi-divisi Irak keluar dari Garis Hijau untuk membuka jalan bagi perebutan kota Kirkuk dan Mosul, membersihkan jalur pendekatan utara menuju ke Baghdad. 6.500 gerilyawan Peshmerga dari partai Persatuan Patriotik Kurdistan (PUK), sekutu Amerika saat itu ada di bawah komando Kak Mustafa. Mustafa melihat bahwa keberadaan Pasukan Khusus Amerika akan memberikan daya tembak dan dukungan udara jarak dekat yang dia butuhkan inginkan untuk melakukan serangan terhadap AI. Mustafa juga menyadari bahwa memiliki pasukan AS di sisinya akan menghalangi Iran untuk secara terbuka mendukung AI dalam pertempuran. Letnan Kolonel (LTC) Ken Tovo, komandan Batalyon, dan Mustafa menyusun serangan enam cabang untuk mengusir AI keluar dari lembah, dan merebut lokasi yang dicurigai sebagai tempat penimbunan WMD di Sargat. Namun, sebelum serangan dimulai, demonstrasi daya tembak dan tekad militer AS sudah ditunjukkan. Saat operasi, Detasemen Operasional A (ODA) 081 menempati sebuah rumah kecil di Halabjah, menghadap ke lembah datar menuju markas AI di perbukitan di atas. Seperti kisah pembuka diatas, pada malam tanggal 21 Maret, LTC Tovo dan Kak Mustafa berdiri di atap rumah melihat ke arah jalanan menuju ke lembah untuk menyaksikan serangan rudal jelajah pertama terhadap pasukan AI.

Pasukan koalisi mengidentifikasi fasilitas Ansar al-Islam di Sargat sebagai kemungkinan lokasi WMD. TLAM berhasil menghancurkan sebagian kompleks, dan begitu pasukan di rute Kuning berhasil merebut Sargat, tim pasukan khusus memeriksa lokasi tersebut untuk mencari bukti. (Sumber: https://arsof-history.org/)
Foto udara kota Halabja. (Sumber: https://en.m.wikipedia.org/)

Dua puluh lima menit yang menegangkan terlewati dari waktu serangan yang dijadwalkan, Rudal Serangan Darat Tomahawk (TLAM) pertama melayang di atas dan berdampak fatal pada posisi-posisi AI. Setiap beberapa menit selama tiga jam berikutnya, TLAM lain mengenai sasaran. Pada akhir pemboman, enam puluh empat TLAM telah menghantam wilayah basis operasi AI, meskipun dengan efektivitas minimum, karena setelah hantaman rudal pertama musuh segera berlindung di gua-gua mereka. Rudal meledak di sekitar fasilitas peralatan WMD di Sargat, dan di seluruh sektor yang ditargetkan, tetapi tidak secara signifikan menurunkan kemampuan pertahanan AI. Namun, serangan TLAM bagaimanapun telah mendesak kelompok IGK dari posisi mereka, dan menghilangkan potensi ancaman organisasi ini dalam pertempuran berikutnya. Meskipun serangan TLAM telah mempersiapkan medan pertempuran sejak tanggal 21, namun serangan darat ditunda sampai Batalyon ke-3 bisa mendapatkan lebih banyak pasukan di darat dan dukungan udara disiapkan. Viking Hammer disusun di sekitar serangan enam cabang menuju ke atas lembah. Dari utara ke selatan, rute penyerangan ditandai dengan kode warna Oranye, Hitam, Hijau, Kuning, Merah, dan Biru. Setiap cabang akan terdiri dari sembilan ratus hingga seribu lima ratus gerilyawan Peshmerga, ditemani oleh para anggota SF ODA. Untuk memimpin pertempuran, LTC Tovo menempatkan Forward Operating Base (FOB) 103 bersama Advanced Operating Base (AOB) 090 pimpinan Major Greg Tsouris (nama samaran) di Bukit 654, di mana mereka dapat mengamati hampir seluruh lembah. Anggota AOB 090 juga mengawaki mortir kaliber 81mm untuk mendukung pergerakan unit kawan di rute Hijau dan Merah, dengan siap menyerang target tambahan di rute Biru.

OPERASI VIKING HAMMER

Menjelang serangan, Kelompok Islam Kurdistan (IGK) sudah menyerah. Mereka telah kehilangan 100 pejuang selama serangan Tomahawk pada tanggal 21 Maret dan sangat kehilangan semangat. Operasi Viking Hammer untuk memerangi kelompok Ansar yang masih bertahan kemudian dimulai pada pukul 06:00 tanggal 28 Maret, dengan para perwira di lapangan hingga pejabat di Gedung Putih memantau laporan yang datang dari tim, saat mereka memulai perjalanan melintasi dataran menuju pegunungan dan lembah Sargat. Serangan rute Kuning mengarah ke lokasi WMD yang telah hancur di Sargat, dan membuat gerakan mengapit yang menargetkan personel AI pada deretan bukit dan lereng bukit di sekitar lokasi. Kecepatan serangan Peshmerga kemudian menghasilkan kemajuan pesat di semua rute serangan. “Pesh umumnya mencari titik lemah lawan, menyerang dengan semua senjata mereka, lalu menggempur target,” demikian deskripsi taktik PUK yang diberikan oleh Sersan Kelas Satu Mark Greenlaw (nama samaran), yang bertanggung jawab atas seksi, yang terdiri dari tiga senjata mortir kaliber 81mm. Seksi mortir ini mendukung pergerakan pasukan di rute Kuning. Kecepatan gerak para gerilyawan Kurdi membuat seksi mortir sulit mengikuti dinamisme yang terjadi di garis depan. Ditambah dengan keengganan gerilyawan Peshmerga untuk mengizinkan tembakan pendukung dijatuhkan di dekat pasukan mereka sendiri, kecepatan mereka telah mengharuskan Greenlaw dan krunya untuk sering berhenti dalam menentukan target. Begitu mereka berada dalam jangkauan, para petempur Ansar Al-Islam menghujani mereka dengan tembakan mortir dari puncak bersalju. Prajurit Amerika kemudian meminta bantuan serangan udara untuk membebaskan rekan-rekannya yang terjepit di dasar pegunungan. Sepasang pesawat F-18 kemudian meraung masuk, menyerang beberapa puncak gunung dengan bom berpemandu laser dan menembakinya dengan kanon. Mortir para teroris berhasil dibungkam, diikuti dengan pasukan yang bergerak maju, menembak saat mereka berjuang untuk mendapatkan posisi di tanjakan. Di sepanjang front, kantong-kantong teroris mengerahkan lebih banyak unit mereka untuk bergabung dalam pertempuran dengan menggunakan senjata otomatis dan RPG. Dalam sekejap, seorang sersan veteran tim Pasukan Khusus yang dijuluki “Grit” menarik peluncur granat Mark 19 seberat 70 pon (31,7 kg) ke posisinya dan menembakkan peluru berdaya ledak tingginya ke posisi senapan mesin lawan di lereng bukit terdekat, yang menghancurkan awaknya.

Begitu pasukan penyerang rute Kuning mencapai perbukitan, mereka menggunakan topografi alami untuk menyembunyikan gerakan pendekatan mereka di Objective Yahtzee. (Sumber: https://arsof-history.org/)
Prajurit Amerika menembakkan peluncur granat Mk-19 kaliber 40 mm. Bagi pasukan khusus seperti Baret Hijau, peluncur granat otomatis seperti ini membantu meningkatkan firepower mereka dengan senjata yang cukup ringan dan ringkas. (Sumber: https://nationalinterest.org/)
Di udara, pesawat-pesawat tempur multirole seperti F-18 Hornet membantu melancarkan serangan ke posisi-posisi kelompok Ansar. (Sumber: https://fineartamerica.com/)

Sementara itu, para pemimpin tim terus menjaga komunikasi yang stabil saat pasukan mereka menjaga kecepatan, mendaki lereng demi lereng menuju ke posisi musuh, menyerbu rumah-rumah, meledakkan gua, lalu bergerak ke target berikutnya. Tidak ada taktik khusus yang digunakan, karena orang-orang Kurdi tidak dapat memahaminya. Sebaliknya, itu adalah suatu serangan frontal yang dijalankan satu demi satu, yang mengingatkan pada model front pertempuran gaya Perang Dunia I, yang sejajar di sisi kiri kanan No Man’s Land. Namun kali ini mereka berhasil. Karena cepatnya serangan Peshmerga menaiki lembah, para pejuang AI tidak dapat mundur dengan terorganisir dan mengambil keuntungan dari posisi dan persenjata, serta peralatan yang telah mereka siapkan. Sebagian besar pasukan Ansar yang masih hidup lalu mundur kembali ke kota Sargat di mana mereka berkonsolidasi untuk membuat pertahanan terakhir. Saat pejuang Peshmerga dan para penasihat AS mendekati Sargat, mereka ditembaki oleh mortir berat dan tembakan senapan mesin. Lokasi kota yang jauh di dalam lembah telah memblokir sinyal radio dan mencegah pasukan khusus Amerika meminta serangan udara atau bala bantuan. Sebaliknya, para Baret Hijau kemudian menggunakan senapan anti material kaliber .50 Barrett M82 untuk melumpuhkan awak senapan mesin Ansar sementara pasukan Peshmerga mengerahkan senjata artileri untuk menghancurkan posisi mortir Ansar. Butuh waktu tiga jam, tetapi pasukan Ansar akhirnya bisa diusir dari Sargat. Sargat berhasil diamankan sekitar pukul 10:00

Unit mortir 81mm Pasukan Khusus Amerika mendukung pasukan Peshmerga selama melakukan serangan darat. Peshmerga yang ditugaskan ke rute penyerangan Biru memberikan banyak pengawasan saat tim SF menyiapkan mortir mereka sebelum penyerangan. (Sumber: https://arsof-history.org/)

Secara umum pasukan gabungan telah membuat kemajuan besar di sepanjang semua rute penyerangan pada hari pertama itu. Pasukan yang maju di sepanjang rute Merah dan Biru mengamankan beberapa desa kecil di lembah. Sementara itu serangan di biru maju ke atas lembah dan berhenti untuk bermalam di desa Biyara. Saat mereka menyapu di area lembah, tentara SF dan Peshmerga mengamati para pejuang AI melarikan diri posisi yang lebih tinggi di lembah daerah Biyara ke posisi yang lebih dijaga ketat di lereng Gunung Shram. Perebutan dengan cepat Bukit 868 kemudian memungkinkan pasukan di rute Hijau untuk mengawasi kemajuan pasukan rute Kuning menuju Sargat. Pasukan cabang rute kuning merebut pos pemeriksaan AI, membersihkan serangkaian gua di sepanjang rute, dan berpisah dengan mengirim satu elemen ke kota Bahka Kon. Sementara itu, pasukan yang ditugaskan di rute Hitam bertugas sebagai pasukan cadangan. Di rute paling utara, pasukan di cabang rute Oranye menyerang ke timur dari Shilamar ke Bukit 1351, di mana mereka dihentikan pada hari itu. Bukit itu mendukung sebuah menara komunikasi dan bunker yang ditempati oleh sekitar dua puluh pasukan AI, yang bertahan dari tiga serangan udara dan menahan pasukan PUK agar tidak maju lebih dekat dari dua ratus meter dari bunker. Begitu gelap gulita, pasukan PUK berkumpul kembali dan memantapkan posisi mereka. Empat pesawat gunship AC-130 terus mempertahankan tekanan pada petempur AI yang tersebar, dan mencegah mereka untuk berkumpul kembali.

Empat pesawat gunship AC-130 terus mempertahankan tekanan pada petempur Ansar yang tersebar, dan mencegah mereka untuk berkumpul kembali. (Sumber: https://wallpaperaccess.com/)

Pada pagi harinya, gerilyawan Peshmerga siap untuk melanjutkan serangan. Serangan kemudian berlanjut pada tanggal 29 Maret dengan pasukan di rute Hijau maju ke arah timur laut dan merebut dataran tinggi di Bukit 1365. Pasukan rute Kuning kemudian keluar dari Sargat dan memperluas perimeter mereka ke termasuk desa Hanidind dan Daramar, sementara pasukan di rute merah mengkonsolidasikan wilayah yang mereka rebut di sekitar Biyara. Pasukan di rute Hitam, yang disimpan sebagai cadangan pada hari sebelumnya, kini bergabung dengan pasukan rute Oranye untuk melakukan serangan terkoordinasi ke Lembah Zalm dan jalur pendekatan di utara, di mana mereka pada akhirnya bisa mengamankan Bukit 1351. Sepanjang sisa hari itu dan hari berikutnya, pasukan PUK terus mengejar petempur AI menuju perbatasan Iran, di mana banyak yang menyeberang tanpa kesulitan, sementara yang lain mendapat tembakan dari tentara Iran dan dipaksa kembali ke wilayah yang dikuasai Peshmerga. Beberapa petempur Ansar dilaporkan ditangkap oleh pasukan Iran sementara yang lain dikirim kembali melintasi perbatasan dan ditangkap oleh pasukan Kurdi. Namun, orang-orang Kurdi menuduh bahwa banyak pejuang Ansar diberi perlindungan di Iran.

Pasukan Rute Hijau merebut beberapa bukit selama penyerangan, bergerak lebih tinggi ke wilayah yang dikuasai kelompok Ansar. (Sumber: https://arsof-history.org/)
Pada tanggal 30 Maret, PUK telah mengendalikan lembah yang sebelumnya didominasi kelompok Ansar dan menguasai dataran tinggi yang mengawasi daerah yang menuju perbatasan Iran. (Sumber: https://www.wearethemighty.com/)

Pada tanggal 30 Maret, PUK telah mengendalikan lembah yang sebelumnya didominasi AI dan menguasai dataran tinggi yang mengawasi daerah yang menuju perbatasan Iran. Selama pertempuran 2 hari itu, tim pasukan khusus Amerika membelokkan dan mengarahkan pasukan mereka dengan presisi tinggi dalam pertempuran jarak dekat, mendesak musuh yang semakin melemah menuju ke perbatasan Iran. Korban yang diderita tetaplah ringan, sementara banyak petempur Ansar Al-Islam meninggalkan posisi mereka, menyerahkan lebih banyak wilayah, meninggalkan ratusan rekan mereka yang tewas di atas gunung yang membeku untuk dikuburkan oleh tentara pemenang yang hanya ada di atas kertas beberapa hari sebelumnya. Dengan hancurnya kekuatan Ansar Al-Islam, intensitas operasi Viking Hammer berkurang, dan kemudian berakhir pada tanggal 30 Maret. Semua posisi musuh berhasil disapu bersih dan beberapa kota dibebaskan. Dua diantaranya, di Sargat dan Briya, pasukan sekutu menemukan Jejak Risin beracun dan kalium klorida, manual dan bahan-bahan tentang cara membuat senjata kimia, penawar racun, masker gas dan baju perlindungan. Identifikasi pada banyak teroris yang tewas mengungkapkan bahwa di tempat itu berkumpul para petempur dari seluruh dunia Arab, dengan banyak dokumen yang menghubungkan Ansar Al-Islam dengan kelompok Al-Qaeda, Hizbullah dan Hamas.

PERTEMPURAN PASUKAN KHUSUS YANG LEGENDARIS

Korban di kalangan Ansar Al-Islam berjumlah ratusan orang termasuk mereka yang tewas dalam serangan tanggal 21 Maret. Selain 100 kelompok Islam Kurdi yang tewas dalam serangan udara awal, diperkirakan 150-200 pejuang Ansar tewas selama Operasi Viking Hammer. Pasukan AS tidak menderita korban sama-sekali, sementara pasukan Kurdi menderita 3 korban tewas dan 23 terluka. Hal ini menjadi bukti efektivitas koordinasi di medan perang hanya dengan menggunakan perangkat komunikasi. Kehadiran tim SF telah membantu Peshmerga dalam berbagai cara, mulai dari memberikan dukungan udara jarak dekat dan tembakan tidak langsung, hingga membantu komando dan kontrol serta perencanaan gabungan sebelum serangan. Kehadiran SF juga penting dalam cara yang kurang terukur. Seperti yang dikatakan LTC Tovo, “dorongan moral bagi para gerilyawan PUK melihat prajurit SF AS ada bersama mereka tidak dapat diremehkan. Anggota ODA yang menyerang bersama mereka adalah bukti nyata bahwa AS berkomitmen untuk memberikan bantuan kepada mereka.” Tujuh tentara Pasukan Khusus Angkatan Darat AS dianugerahi medali Silver Star untuk aksi mereka di sekitar Sargat dan lima puluh dua tentara menerima medali bronze stars with valor. Beberapa anggota tim paramiliter SAD menerima Bintang Intelijen yang langka dari CIA untuk “kepahlawanan yang luar biasa” dalam pertempuran.

Pasukan Baret Hijau selama Operasi Viking Hammer. Operasi ini masuk dalam catatan gemilang sejarah unit Baret Hijau. (Sumber: https://www.wearethemighty.com/)
Pasukan Baret Hijau dalam Operasi Viking Hammer. Setelah operasi mereka mengalihkan perhatiannya ke tentara Irak. Mereka lalu meledakkan jembatan, melakukan penyergapan, dan mencegah mereka dari upaya bergerak menuju ke selatan. (Sumber: https://sofrep.com/)

Sementara itu, dengan lebih banyak pejuang Kurdi sekarang bergabung dengan mereka, Satuan Tugas Viking kini mengalihkan perhatiannya ke tentara Irak. Mereka lalu meledakkan jembatan, melakukan penyergapan, dan mencegah mereka dari upaya bergerak menuju ke selatan. Begitu pasukan Lintas Udara ke-173 turun dari langit, mereka menghubungkan dan mengamankan kota-kota terbesar di wilayah utara, yakni Kirkuk dan Mosul, bersama dengan 2 ladang minyak terbesarnya. Setelah Baghdad jatuh, peran penting Viking Hammer di masa awal perang memudar dari ingatan. Pemberontakan di wilayah Irak yang kemudian berkembang menyebabkan lebih banyak penugasan untuk ODA dalam operasi yang tersebar di seluruh negeri. Hari-hari yang sulit terbentang di depan, tetapi untuk pasukan baret hijau, yang menghadapi cobaan itu, ingatan akan kesuksesan mereka dalam melawan Ansar membuat mereka bangga. Mereka menyapu bersih salah satu basis teroris terbesar di dunia dengan menderita sedikit kerugian, menemukan adanya jejak “Senjata Pemusnah Massal”, dan membunuh ratusan teroris veteran dalam prosesnya. Ken Tovo, yang sekarang menjadi Mayor Jenderal, kemudian mengatakan, mungkin, apa yang mereka semua rasakan. “Itu adalah misi saya yang paling memuaskan secara profesional” Operasi Viking Hammer kemudian dipuji sebagai salah satu pertempuran Pasukan Khusus terbesar dalam sejarah modern.

Diterjemahkan dan ditambahkan kembali dari:

OPERATION VIKING HAMMER by Mike Perry; May 20, 2012

https://sofrep.com/news/operation-viking-hammer/

OPERATION VIKING HAMMER 3/10 SFG against the Ansar Al-Islam by Kenneth Finlayson

https://arsof-history.org/articles/v1n1_op_viking_hammer_page_1.html

The Special Forces op that supported the 2003 invasion of Iraq by Miguel Ortiz; Posted On March 19, 2021 13:41:27

https://en.m.wikipedia.org/wiki/Operation_Viking_Hammer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *